Dari Jakarta ke Gaza: Solidaritas Tenaga Kesehatan Indonesia Lawan Kekerasan dan Pembantaian

Jakarta, Rasilnews – Dalam aksi solidaritas “Time to Scream to the World, STOP GENOCIDE!” di Jakarta, tenaga kesehatan Indonesia bersama-sama berdiri bersama rakyat Palestina, mengekspresikan dukungan, perhatian, dan proteksi terhadap tenaga kesehatan yang berada di zona konflik, terutama di wilayah Gaza Palestina.

Sebagai bentuk nyata dari dukungan ini, tenaga kesehatan Indonesia, dengan kolaborasi bersama Medical Emergency Rescue Comitte (Mer C), mengirimkan pesan kuat kepada Israel dan dunia internasional. “Kami ingin menunjukkan bahwa kesehatan adalah hak asasi manusia, dan semua individu, terlepas dari latar belakang politik atau keagamaan, berhak mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak,” Ujar dr. Sarbini Abdul Murad kepada Radio Silaturahim di sela sela aksi solidaritas, Jumat (15/12).

Dalam sebuah pernyataan bersama, tenaga kesehatan Indonesia mengecam pembantaian yang dilakukan oleh zionis Israel terhadap rakyat Palestina, dan mendesak agar tindakan tersebut segera dihentikan. Mereka juga menyoroti situasi mencekam di Gaza, di mana belum terjadi perubahan yang signifikan.

“Kami, sebagai tenaga kesehatan Indonesia, berdiri solid dan mendukung upaya pihak-pihak yang memperjuangkan perdamaian dan keadilan di Timur Tengah. Dalam upaya ini, kami menyerukan kepada organisasi-organisasi kesehatan dunia untuk mengambil tindakan nyata guna memberikan perlindungan kepada tenaga kesehatan di zona konflik, terutama di wilayah Palestina,” ujar dr. Ben – sapaan akrab dr. Sarbini -.

Aksi solidaritas ini juga menjadi panggilan kepada seluruh dunia untuk tidak meninggalkan Palestina sendirian dalam masa sulit ini. “Kami, sebagai tenaga kesehatan, mendesak masyarakat internasional untuk bersatu dalam mengecam tindakan kekerasan yang terus terjadi di wilayah tersebut,”tandasnya.

Aksi ini diharapkan menjadi titik awal bagi sebuah gerakan yang lebih besar, melibatkan jutaan tenaga kesehatan di Indonesia dan seluruh dunia. Bersama-sama, mereka berkomitmen untuk terus mendukung rakyat Palestina, rakyat Gaza, dan semua tenaga kesehatan yang berada di sana.

Tenaga kesehatan Indonesia yakin bahwa solidaritas dan tindakan bersama adalah kunci untuk membawa perubahan positif di dunia ini. Melalui upaya ini, mereka berharap dapat memberikan kontribusi dalam mewujudkan perdamaian dan keadilan bagi seluruh masyarakat internasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *