Torehkan Jejak Positif: Mahasiswa UNDIP Beri Pelatihan Hukum di Desa Mireng melalui KKN

Klaten, Rasilnews – Mohammad Sami Thalib, mahasiswa dari Fakultas Hukum Universitas Diponegoro (UNDIP), kini tengah menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Mireng, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.

Sami Thalib merasa prihatin melihat minimnya pemahaman masyarakat setempat mengenai hukum. Sebagai langkah konkrit, dia mengambil inisiatif untuk membuat sebuah buklet yang bertujuan memberikan pelatihan hukum kepada warga Desa Mireng,”Harapannya, pelatihan ini dapat meningkatkan pemahaman dasar tentang hukum di kalangan masyarakat setempat,” ujar Mohammad Sami Thalib kepada Rasilnews.

Dalam buklet tersebut, Sami Thalib merinci informasi mengenai hak dan kewajiban masyarakat dalam kehidupan sehari-hari, serta memberikan panduan tentang cara melindungi hak-hak mereka. “Jadi, pelatihan Hukum bagi Masyarakat ini tidak hanya difokuskan pada penyampaian informasi, tetapi juga menggunakan pendekatan edukatif untuk memastikan pemahaman yang maksimal,” ungkapnya.

Sami Thalib, mahasiswa UNDIP Fakultas Hukum tingkat akhir ini sangat berharap inisiatifnya dapat memberikan manfaat signifikan bagi masyarakat Desa Mireng. “tentunya kami sangat berharap bahwa dengan pengetahuan hukum yang lebih baik, diharapkan warga dapat lebih aktif menjalani kehidupan sehari-hari dan melindungi hak serta kewajiban mereka,” terangnya.

Ditemui di desa Mireng, Klaten, ,Jawa Tengah, Sami percaya bahwa kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) didesa tersebut, tujuan utamanya adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Mireng melalui berbagai upaya pengembangan. “banyak kegiatan yang akan kami lakukan didesa Mireng, seperti penyediaan akses pendidikan dan pelatihan keterampilan, program pemberdayaan ekonomi masyarakat, penyuluhan gizi dan kesehatan, serta pembangunan sarana pelengkap,” tegasnya.

Diakhir wawancara dengan Rasilnews, Sami Thalib berujar dengan melibatkan partisipasi aktif masyarakat dan dukungan berbagai pihak terkait, diharapkan Desa Mireng dapat mengatasi tantangan yang dihadapi dan menuju arah pembangunan yang lebih baik untuk kesejahteraan penduduknya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *